Rumah Sewa Konstruksi Kayu/papan 6 (enam) Pintu/Unit Ludes Terbakar

Banda Aceh,  Sabtu  31  Maret 2018 – Sekiranya pukul 12.00 wib telah terjadi kebakaran 6 pintu/unit rumah berkonstruksi kayu/papan beralamatkan di Jalan Nuri Lorong angsa 1 Dusun Nuri Gampong Suka Damai Kecamatan Lueng Bata Kota Banda Aceh. Rumah tersebut atas nama pemilik Ibrahim umur 60 tahun asal tempat tinggal Ateuk Jawo Kota Banda Aceh, rumah yang terbakar tersebut disewakan kepada 5 orang penyewa sedangkan 1 pintu/unit rumah belum ditempati dan masih kosong berikut nama-nama penyewa rumah sebagai berikut:

  1. Cut rohani 55 tahun pekerjaan IRT
  2. Abdul Halim 40 tahun pekerjaan Jualan Sate
  3. Surisno 44 tahun pekerjaan swasta
  4. Masrona simbolon 55 tahun pekerjaan swasta
  5. Markus 29 tahun pekerjaan mahasiswa

Informasi yang dihimpun oleh petugas dari saksi Iskandar 55 tahun merupakan Kepala Lorong Nuri mengatakan bahwa beliau mengetahui kebakaran karena tetangga disekitar mendatangi rumah saksi melaporkan kejadian ini, selanjutnya saksi mencoba mencari penyewa yang menepati rumah sewa tersebut dan menjumpai salah seorang penyewa ibu Cut Rohani umur 55 tahun menurutnya kebakaran ini berawal dikarenakan kompor minyak tanah meledak dan menyambar dinding rumah selanjutnya yang bersangkutan panik meminta bantuan tetangga sekitarnya. Warga  berupaya membantu memadamkan api dengan alat seadanya sementara warga lainnya menghubungi pihak pemadam kebakaran.

Berdasarkan informasi kejadian kebakaran diterima di Kantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP)  Kota Banda Aceh via nomor Emergency 0651 – 44123 pukul 12.00 wib Kepala DPKP Kota Banda Aceh M. Nurdin, S. Sos menugaskan petugas piket jaga langsung bergerak dan mengerahkan armada pemadam 7 (tujuh) unit dibantu dengan armada ambulance, dan 2 (dua) unit armada pemadam Kabupaten Aceh Besar kelokasi yang dimaksud.

Saat armada mendekati lokasi kebakaran petugas pemadam menghubungi  pihak PLN untuk bantuan pemadaman listrik sehingga petugas dan armada sampai dilokasi pukul 12.08 wib langsung  melakukan pemadaman api. Saat pemadaman api berlangsung turut didukung oleh PLN (memutuskan arus listrik disekitar lokasi), Petugas Kepolisian Polsek Luengbata di Back Up Personil Polresta Banda Aceh dan Koramil setempat dalam pengamanan dilokasi serta anggota RAPI melakukan bantuan komunikasi dan pengaturan lalu lintas di sekitar lokasi kebakaran. Sekiranya pukul 12.45 wib api dapat dipadamkan dan selanjutnya dilakukan pendinginan. Setelah keadaan dilokasi telah aman Armada kembali ke pos nya masing-masing pukul 13.40 wib.

Sampai berita ini diturunkan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini dan penyebab kebakaran berawal dari kompor minyak ibu Cut Rohani yang meledak.

With @yudidamkaraceh