Prosedur Penggunaan Selang Pemadam Kebakaran

Prosedur setelah penggunaan selang juga harus diperhatikan, seperti mengeringkan selang pemadam kebakaran untuk beberapa waktu. Karena jika selang digulung dalam keadaan basah dikhawatirkan selang akan menjadi lengket serta berjamur. Akibatnya jika sudah berjamur air yang keluar dari selang tidak akan maksimal. Perhatikan juga cara saat melepas selang dari sumber air, cara yang benar yaitu mendorong ujung kumparan untuk mengurai / meregangkan selang, bukan langsung ditarik secara paksa untuk melepaskan. Dengan penggunaan yang benar, maka selang dipastikan akan lebih awet. Saat menarik selang ke arah titik api, perhatikan landasan yang digunakan. Sebaiknya gesekan antar selang dengan tanah / aspal dan lainnya harus diminimalkan. Walaupun media yang digunakan selang pemadam kebakaran adalah serat kanvas yang kuat, jika sering terjadi pergesekan dengan benda kasar secara terus-menerus maka dikhawatirkan selang akan mengalami kebocoran dan akhirnya tidak dapat dipakai lagi.