Banda Aceh, Rabu 13 Juni 2018 – Sekiranya pukul 05.45 wib nyaris telah terjadi kebakaran 1 unit rumah berkonstruksi permanen yang disebabkan genset terbakar beralamatkan di Jalan Prof Dr. Ibrahim Hasan Gampong Ule Pata Kecamatan Jaya Baru Kota Banda Aceh, atas nama H. Darwin umur 55 tahun pekerjaan Anggota Dewan dan istrinya dr. Mariyati umur 50 tahun pekerjaan anggota DPRA
Informasi yang dihimpun oleh petugas dari saksi dr Mariati menyatakan bahwa karena dikawasan Gampong Ule Pata terjadi pemadaman listrik sehingga anggota rumahnya yang bersangkutan menghidupkan genset namun beberapa saat kemudian genset tersebut terbakar dan berkemungkinan korseleting pada genset. Selanjutnya saksi menjadi panik namun masih sempat menghubungi Kadis Pemadam Kebakaran mohon bntuan pemadaman.
Berdasarkan informasi kebakaran diterima langsung Kadis Pemadam diteruskan ke kantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Banda Aceh via nomor darurat 0651 – 44123 0812 6969 820 pukul 05.45 wib Kepala DPKP Kota Banda Aceh M. Nurdin, S. Sos menugaskan petugas piket bergerak mengerahkan armada pemadam 1 unit kelokasi yang dimaksud, dan tiba dilokasi pukul 05.49 wib. Namun pada saat armada sampai dilokasi genset tersebut sudah ditarik dan dibuang ke kali/sungai dibelakang rumah. Setelah keadaan dilokasi telah aman Armada kembali ke pos nya masing-masing pukul 06.05 wib.
Sampai berita ini diturunkan tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini dan penyebab kebakaran berawal dari korseleting genset.
With@yudidamkaraceh